1 Jan 2014

Bagaimana kita menggunakan uang?

Dulu saya pernah baca di majalah World Executive's Digest, yang menggolongkan 4 tipe manusia dalam hal menggunakan uang.

  1. Tipe kapitalis, tipe ini suka menimbun kekayaan/uang, hidupnya sederhana, uangnya banyak disimpan. Suka berinvestasi, membuat uangnya menjadi lebih banyak lagi.
  2. Tipe materialis, tipe ini suka membeli macam-macam barang-barang untuk memenuhi rumahnya. Dia suka memiliki barang, bahkan kalau sudah terobsesi dengan barang, bisa susah tidur. Kalau sudah begini, seandainya tidak punya uang, seringkali akhirnya membeli dengan berutang (pakai kartu kredit). Yang sulit adalah jika memiliki gangguan compulsive buying. Tidak bisa mengendalikan diri saat belanja.
  3. Tipe hedonis, tipe ini suka menikmati hidup, pleasure adalah kata kuncinya, kenikmatan. Entah kuliner, wisata, pokoknya hidup untuk dinikmati. Ini juga sama, kalau sudah tidak punya uang, jalan keluarnya adalah utang. Tipe ini menggunakan banyak uangnya untuk hobby.
  4. Tipe nasib buruk, tipe ini walau sudah kerja keras, tapi nggak punya uang, nggak bisa beli barang, dan nggak bisa menikmati hidup, atau terjerat utang. Dengan kata lain, pendapatannya hanya cukup untuk hidup sehari-hari saja atau ada beban yang harus ditanggung (misal ada yang sakit, terlibat masalah hukum, kena musibah, dll).

Tidak ada yang salah dengan tipe 1, 2 dan 3, selama uang yang diperoleh halal dan dilakukan dengan kendali diri yang baik sehingga tidak membuat diri terjerat masalah utang.

Termasuk manakah kita?

Popular Posts